Power Point sebagai Media Pembelajaran
Pembelajaran
dengan menggunakan media power point merupakan salah satu media berbasis audio
visual yang dirancang untuk meningkatkan prestasi belajar siswa pada pelajaran
fisika khususnya materi wujud zat. Dimana media audio visual adalah
penggabungan antara penggunaan suara (audio) dan sekaligus gambar, photo dan lukisan
(visual) yang menunjukkan tampaknya sesuatu benda serta menunjukkan
hubungan-hubungan ruang antara unsur-unsur dalam isimateri secara bersamaan
seperti pada film, video dan televisi atau media audio visual adalah media yang
mempunyai unsur suara dan unsur gambar.
Perencanaan
Pengembangan Model
Dalam kegiatan ini, yang dilakukan adalah sebagai berikut :
- Mengidentifikasi standar kompetensi
Standar kompetensi pada materi di dalam media pembelajaran yang dikembangkan adalah menentukan unsur, bagian lingkaran serta ukurannya - Menganalisis kompetensi dasar
Kompetensi dasar pada materi di dalam media pembelajaran yang dikembangkan adalah menghitung keliling dan luas lingkaran - Menetapkan isi pembelajaran
- Merumuskan indikator keberhasilan
- Mengembangkan butir tes
- Mendesain courseware pembelajaran (membuat rencana pengantar, menyusun naskah isi software, mengumpulkan bahan pendukung untuk kepentingan produksi seperti gambar-gambar, video, animasi, musik dan lain sebagainya )
- Memilih aplikasi program Aplikasi program dalam penelitian pengembangan media pembelajaran berbasis komputer ini adalah PowerPoint yang didalamnya memuat media jenis video.
- Pengetikan materi dan soal-soal.
1. Tahap-tahap
Pengembangan Media Power Point
- Membuat Media Presentasi dengan Power Point
Presentasi adalah sebuah
keterampilan yang perlu dikuasai setiap pekerja profesional saat ini. Bagi guru, presentasi dengan menggunakan Power point dapat
dijadikan sebagai media pembelajaran yang menarik bagi siswa. Dengan media
presentasi yang menarik, guru dapat mengkomunikasikan dengan baik materinya.
Adapun hal yang perlu dilakukan dan diperhatikan untuk membuat media presentasi
dengan Power Point yang efektif, sebagai berikut:
- Persiapan
a. Tentukan topik materi yang akan dipresentasikan
b. Persempit topik materi menjadi beberapa pemikiran utama. buatlah kerangka utama materi
yang akan dipresentasikan
c. Buat story board agar lebih tersusun. - Tahapan dan Tips Singkat Bekerja dengan Power Pointa) Bukalah program Power Point di komputer andab) Mulailah dengan New filec) Pilih silde design yang diinginkand) Membuat background tertentu untuk membuat slide agarmenarike) Inputlah judul utama materi presentasi yang akan disampaikan pada slide pertama.f) Inputlah sub judul materi di slide kedua (bila dipandang perlu cantumkan kembali judul utamanyag) inputlah point-point pokok materi setiap sub secara berurut pada slide-slide berikutnya.h) Membuat atau memanfaatkan gambar sederhana dengan menggunakan fasilitas shapes dan clip art yang telah tersedia pada menu inserti) Melalui menu insert, anda dapat pula mengimput berbagai macam ilustrasi (chart, picture, sound, movie). Untuk dapat mengimput picture, sound, movie anda harus lebih dahulu menyiapkan file-nya di dalam komputer yang anda gunakan.j) Jenis huruf (font) yang digunakan hendaknya tidak berkaki (san serif) seperti Arial, Tahoma, Cilibri, dan semacamnya. Hindari menggunakan huruf berkaki (serif) seperti Times New Roman, Century, Courier, atau jenis huruf rumit seperti Forte, Algerian, Freestyle Script, dan semacamnya . Jenis huruf hendaknya konsisten.k) Hindari menggunakan huruf terlalu kecil. Besar huruf yang disarankan minimal 18 pt (misalnya: 32 pt untuk judul, 28 pt untuk sub judul, 22 pt sub sub judul, dst).l) Bila menggunakan Bullet hendaknya tidak lebih dari 6 buah dalam satu slide.m) Warna yang digunakan hendaknya serasi dengan tetap memperhatikan asas kontras. Berikan penonjolan warna pada bagian yang dipentingkan. Hindarimenggunakan lebih dari tiga macam warna.n) Gunakan Visualisai (gambar, animasi, audio, grafik, video, dll) untuk memperjelaskan fakta, konsep, prinsip, dan prosedur. Visualisasi lebih dari sekedar kata-kata (Kalau bisa divisualisasikan kenapa harus dengan kata-kata). Namun, penggunaan visualisasi yang berlebihan akan menjadi distraktor.o) Hindari menggunakan lebih dari 25 kata dalam satu slidep) Buatlah power point dengan menggunakan pop up agar lebih menarik.Teknik Presentasia) Buat suasana yang santai dan rileks untuk pendengarmu, misalnya dengan guyonan yang relevan, atau ambil perhatian mereka dengan bahasa tubuh atau peristiwa yang dramatik.b) Gunakan kata ganti "personal" (misalnya kita) dalam memberikan presentasi.c) Lakukan kontak mata dengan pendengar.d) Presentasikan topik kamu dengan menggunakan suara yang ramah/akrab, tapi beri variasi sebagai penekanan pada beberapa kata.e) Gunakan kata/kalimat transisi yang memberitahukan pendengar bahwa kamu akan menuju ke pemikiran yang lain.f) Berilah pertanyaan-pertanyaan kepada pendengar untuk melibatkan mereka.g) Ambil kesimpulan sesuai dengan pemikiran/argumentasi yang sudah dipresentasikan.h) Sisakan waktu untuk pertanyaan, dan mintalah masukkan pada: isi presentasi (ide-ide berhubungan yang mungkin belum disentuh)Desain tampilan pengembangan media pembelajaran berbasis Berbasis Power PointDalam proses penataan ini harus diperhatikan prinsip-prinsip desain tertentu, antara lain :a) Kesederhanaanb) Keterpaduanc) Penekanand) KeseimbanganUnsur-unsur visual yang selanjutnya perlu dipertimbangkan antaralain :1. Bentuk2. Garis3. WarnaBeberapa pertimbangan yang harus diperhatikan ketika menggunakan warna yaitu :a) Banyaknya warna yang dipergunakan untuk penyajian visual masimum 5corakb) Warna yang terang dan kuat digunakan untuk menarik perhatian.c) Warna-warna panas seperti merah, oranye dan kuning digunakan untuk mengenali aksi, seperti kebutuhan untuk memberikan respon.d) Warma kalem (cool colors) seperti hijau, biru, dam violet digunakan untuk menunjukkan keadaan tetap (status quo) atau latar belakang informasi.e) Perubahan warna (sebagaimana penambahan intesitas warna) digunakan untuk menunjukkan perubahan progresif dalm nnilai atau tahapan-tahapan sekuen.Hal-hal yang perlu di optimalkan dalam pengembangan mediaPower PointAda beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pembuatan bahan presentasi dengan menggunakan Microsoft Power Point diantaranya:a) Jangan terlalu banyak tulisan yang ditampilkanb) Tulisan jangan terlalu kecil karena harus dilihat oleh banyak siswa.c) Seimbangkan antara gambar dan animasi dengan bahan ajar yang ingin disampaikan.d) Usahakan bentuk presentasi yang interaktif.Dalam memanfaat Microsoft Power Point sebagai media belajar ada beberapa tips singkat yang dapat menjadi acuan sehingga proses belajar menjadi lebih menarik dan memberi kesan elegan dan professional bagi pendidik :a. Pergunakan desain yang konsisten. Hal ini bisa dilakukan dengan menggunakan slide master, sehingga layout, font, bulleting, dan animasi pergantian slide menjadi konsisten hingga akhir presentasi.b. Batasi jumlah baris dalam setiap slide. Jumlah baris dalam slide yang terlalu banyak menyebabkan silde tersebut menjadi terlalu penuh, sehingga teks menjadi kecil-kecil. Akibat yang lebih parah, siswa tidak akan dapat mencerna informasi dalam slide tersebut. Sampaikan poin-poin pokok dalam setiap slide, kemudian gurulah yang harus mengembangkan ketika melakukan presentasi.c. Pergunakan warna teks dan latar belakang yang kontras sehingga dapat dibaca dengan baik oleh siswa.d. Hindari penggunaan animasi dan sound effect yang berlebihan. Animasi dengan diiringi sound effect yang berlebihan justru menyebabkan siswa menjadi tidak dapat berkonsentrasi dengan pelajaran, tapi justru menjadi lebih tertarik dan terpaku dengan animasi yang dihadirkan atau sounds yang diperdengarkan.e. Pertimbangkan untuk membuat tombol-tombol yang langsung menghantarkan pada slide tertentu, sehingga bisa melompat maju ataupun mundur tanpa harus melewati silde demi slide (manfaatkan hyperlink).f. Satu gambar memberikan puluhan kali lipat informasi, oleh karena itu sedapat mungkin disajikan secara grafis, misalnya tabel, skema, dll.g. Jika terlalu sering teks saja yang ditampilkan, berikan gambar-gambar ilustrasi yang sesuai untuk membumbui presentasi.4. Kelebihan dan Kekurangan Microsoft PowerpointMicrosoft Power point di dalam proses belajar mengajar memiliki beberapa kelebihan diantaranya :1) Penyajiannya menarik karena ada permainan warna, huruf dan animasi,baikanimasi teks maupun animasi gambar atau foto.2) Lebih merangsang anak untuk mengetahui lebih jauh informasi tentangbahan ajaryang tersaji.3) Pesan informasi secara visual mudah dipahami peserta didik.4) Tenaga pendidik tidak perlu banyak menerangkan bahan ajar yangsedangdisajikan.5) Dapat diperbanyak sesuai kebutuhan, dan dapat dipakai secaraberulang-ulang6) Dapat disimpan dalam bentuk data optik atau magnetik. (CD / Disket/Flashdisk), sehingga paraktis untuk di bawa ke mana-mana.Di samping itu, Microsoft Power point memiliki beberapa Kekurangan diantaranya :1) Harus ada persiapan yang cukup menyita waktu dan tenaga.2) Jika yang digunakan untuk presentasi di kelas adalah PC, maka parapendidik
harusdirepotkan oleh pengangkutan dan penyimpanan PCtersebut.3) Jika layar monitor yang digunakan terlalu kecil (14”-15”), makakemungkinan besar siswa
yang duduk jauh dari monitor kesulitanmelihat sajian bahan ajar yang ditayangkan di
PC tersebut.4) Para pendidik harus memiliki cukup kemampuan untuk mengoperasikan program ini,
agar jalannya presentasi tidak banyak hambatan
Sumber:
Komentar
Posting Komentar